preloader

Pentingnya Sikap Saling Menghargai di Dalam Antrian

Sebagai mahluk sosial kita tidak bisa melakukan sesuatu hal yang hanya menguntungkan kita dan merugikan orang lain seperti menyerobot antrian, oleh karena itu kita harus saling menghormati dan  menghargai di dalam antrian.

Saat berada di antrian setiap individu pasti memiliki kepentingan masing-masing dan adakalanya kita terpaksa menyerobot antrian karena kepentingan yang harus cepat atau lainnya, hal itu pasti menimbulkan perdebatan dan bahkan menimbulkan perselisihan.

Hal ini tentu menjadi tidak nyaman, kita yang seharusnya bisa melalui proses antrian dengan tenang dan tertib, malah menjadi kacau karena ada satu oeang yang melanggar aturan antrian atau menyerobot. oleh karena itu, kita sebagai mahluk sosial harus menghindari hal tersebut.

Solusinya yang terpenting adalah kesadaran diri sendiri bahwa kepentingan pribadi adalah hal yang biasa, dan menghargai orang lain itu adalah suatu kewajiban.

Beberapa hal menghargai orang lain:

1. Menghargai orang lain di dalam antrian bukan menunjukkan urusan kita tidak penting atau kelemahan

Sejak dahulu, kita merasa lemah dan kalah jika kita bersikap menghargai orang lain, dengan sikap kita dengan menghargai orang lain berarti kita telah mengajarkan kepada orang lain bagai mana mereka juga harus menghargai kita, sehingga tidak diperlukan adanya perselisihan. Jadi menghargai hak orang lain di dalam antrian bukan berarti lemah atau urusan yang kira miliki tidak penting, tetapi kita memiliki pemikiran yang sangat dewasa

2. Menjadi lebih matang

Dengan bersikap saling menghormati tentu kita akan menghindari untuk menjaga tindakan dan ucapan kita, karena dari sinilah yang paling sering terjadi perselisihan, meskipun ada orang lain yang menyerobot antrian dan hal itu memancing emosi kita, sebaiknya kita tahan amarah kita dan memberitahu orang tersebut dengan tenang.

Hal ini memang sangat sulit untuk dilakukan namun dengan berjalannya waktu kita akan semakin matang, dalam menghadapi hal seperti itu. Dengan tidak mengikutsertakan emosi dalam berfikir maka keputusan yang akan diambil akan lebih baik.

3. Orang lain akan menghormati

Sikap menghargai orang lain terutama di dalam antrian merupakan nilai manusia yang terbaik di dunia, tak ternilai harganya. Dimanapun dan kemanapun kita bepergian, jika kita selalu bersikap menghormati dan menghargai orang lain, maka hati orang lain akan terbuka dan akan berbalik menghoramati kita.

Saling menghormati tentu di bangun dengan rasa pengertian dan kebajikan, tidak dengan cara – cara yang keras dan negatif.

4. Komunikasi dan sikap saling menghormati akan terbangun

Bersaing secara sehat adalah wajar, namun jangan sampai menimbulkan perselisihan, meskipun berbeda pendapat tetapi harus saling pengertian, dengan saling menghormati dan menghargai komunikasi dapat dilakukan sehingga kerjasamapun bisa terbangun.

Seperti contohnya saat kita berada di dalam antrian lalu ada orang lain yang menjelaskan kepada kita tentang masalah yang dia miliki dan menginginkan untuk mendahului antria karena suatu hal yang sangat penting, kita sebagai pengantri yang baik harus mengerti masalah orang lai, jadi ketika suatu waktu kita memiliki kepentingan dan harus mendahului antrian, orang lain akan mengerti dan dengan senang hati antriannya di dahului.

Qiwii dapat membuat kamu tetap bisa mengantri tanpa perlu harus berada di lokasi antrian atau layanan dan terhindar dari keadaan stres. Kami mengembangkan teknologi sistem antrian dan mesin antrian yang dapat membantu kamu mengantri, mendapatkan nomor antrian dan memonitor antrianmu. Sehingga kamu bisa langsung datang dan dilayani tanpa perlu mengantri lagi.Segera unduh aplikasi Qiwii ke ponsel kamu dari Playstore sekarang juga dan rasakan efektif dan efisiennya mengatri dari mana saja tanpa emosi dengan Qiwii. Kunjungi website Qiwii qiwii.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *