preloader

Qiwii Memperkuat Jejaring Internasional di NextRise Seoul 2023

Seoul, 2 Juni 2023 – Qiwii startup dari Indonesia yang mengembangkan aplikasi antrian online dan sistem manajemen logistik berpartisipasi dalam acara NextRise Seoul 2023 yang diadakan di Seoul, Korea Selatan. Acara yang diselenggarakan atas kerjasama Korea Development Bank dan Korea International Trade Association (KITA) ini berlangsung pada tangga 1-2 Juni 2023, dan dihadiri oleh lebih dari 450 startup dan lebih dari 25,000 corporate dan investor.

Panji Prabowo (CEO Qiwii) dengan Yeom Jun Sang ( Manager Startup Global KITA Korea) dan Beryl Nydia (Marketing Research KITA Jakarta)

 

NextRise Seoul 2023 menjadi pilihan yang tepat bagi Qiwii untuk membuka jejaring internasional, terutama dalam pengembangan pasar dan investasi di Korea. Acara ini menawarkan kesempatan bagi startup untuk bertemu dengan perusahaan-perusahaan besar dan Venture Capital melalui program One-on-One Business Meetup. Melalui sesi ini, Qiwii menjalin diskusi mengenai penggalangan dana dan kolaborasi bisnis dengan mitra potensial.

Salah satu produk terbaru yang ditampilkan oleh Qiwii dalam acara NextRise Seoul 2023 adalah Qiwii Smart Logistic & Supply Chain Management. Produk ini dirancang untuk meningkatkan efisiensi dalam pengiriman kargo dengan pengaturan jadwal bongkar-muat serta carbon footprint monitoring.

CJ Logistics berkunjung ke booth Qiwii

CEO Qiwii, Panji Prabowo menyampaikan pentingnya acara ini dalam menghubungkan startup dengan pasar dan investor di Asia Timur dan di seluruh dunia. Qiwii optimis bahwa partisipasinya dalam NextRise Seoul 2023 akan memberikan kesadaran yang lebih luas tentang keberadaan mereka sebagai startup dengan skala global.

Qiwii memiliki harapan besar terhadap partisipasinya dalam acara ini. Selain membuka peluang dalam pengembangan pasar dan investasi, Qiwii juga mencari peluang kemitraan strategis dengan perusahaan-perusahaan Korea yang dapat saling menguntungkan. Dalam rangka menjalankan misi perusahaan, Qiwii terus berupaya meningkatkan kualitas customer experience dan memberikan solusi terbaik dalam bidang customer experience dan manajemen logistik.

NextRise Seoul merupakan platform yang ideal bagi Qiwii untuk memperkuat eksistensinya sebagai startup yang berbasis di Indonesia dengan potensi global. Qiwii percaya bahwa produk dan solusi yang mereka tawarkan memiliki nilai yang dapat diadopsi di Korea Selatan dan pasar global lainnya.

Panji Prabowo (CEO Qiwii) dengan Celine Kim (COO Sarang)

Ini adalah kali kedua Qiwii mengikuti acara NextRise Seoul. Pada tahun 2022 selain berpartisipasi pada pameran Qiwii juga menjadi salah satu dari sepuluh startup dari seluruh dunia yang terpilih untuk melakukan pitching di depan perwakilan perusahaan-perusahaan besar Korea Selatan seperti Hyundai, Naver dan Samsung.

Untuk informasi lebih lanjut tentang Qiwii dan partisipasinya dalam NextRise Seoul 2023, kunjungi instagram qiwii di @qiwii.official.