preloader

Ini Dia 3 Pemenang Lomba Infografis Qiwii

Qiwii mengadakan lomba infografis sejak 1 maret sampai dengan 31 maret 2018. Durasi lomba dibuat kurang lebih satu bulan lamanya. Lomba infografis Qiwii sendiri dibuat Road to Soft Launching aplikasi antrian Qiwii.

Latar belakang lomba infografis dibuat karena infografis tak hanya mengutamakan visual saja tetapi juga data yang relevan dan informatif. Hal ini juga sesuai dengan awal mula terbentuknya Qiwii yang bermula dari masalah yakni dari data-data yang valid dan relevan. Oleh karena itu, dengan adanya lomba infografis ini, Qiwii mencoba menularkan hal ini dengan mengadakan lomba infografis.

Juara Pertama 

 

Lomba terbuka untuk umum dengan menggangkat masalah antrian sebagai tema utama. Peserta kemudian bisa memilih 3 pilihan permasalahan yakni pemasalahan antrian di rumah sakit, di salon dan dan barbershop juga antrian di tempat makan dan di bengkel.

Lomba infografis Qiwii ini berhadiah fresh money dengan total hadiah sebesar 5 juta rupiah. Pemenang pertama mendapat Rp. 3.000.000. Pemenang kedua mendapat Rp. 2.000.000 dan pemenang ketiga mendapat Rp. 500.000.

Juara kedua

 

Lomba dibuat dalam beberapa tahap yakni pembuatan infografis yang dimulai sejak 01 Maret – 31 Maret 2018, voting karya infografis tanggal 22 Maret – 4 April 2018, proses penjuarian di tanggal 5 April 2018 dan terakhir adalah pengumuman lomba yang digelar bersamaan dengan Soft Launching aplikasi antrian online Qiwii di tanggal 06 April 2018 lalu.

Lomba yang berakhir di tanggal 31 mengumpulkan 19 karya infografis dari berbagai pilihan tema yang diberikan. Tak hanya peserta lomba yang cukup antusian, jumlah voters juga terbilang cukup fantastis mencapai angka 600 voters.

Juara Harapan

 

Juara Harapan

 

Untuk kriteria penilaian terbagi menjadi dua yakni 70% nilai juri dan 30% hasil voting. Setelah penilaian dipilihlah 3 peserta yang dirasa mewakili keinginan juri dan juga sesuai dengan hasil voting yang ada. Berikut karya para pemenan Lomba Infografis Qiwii:

Pemenang 1 @gunawman

Pemenang 2 @masihlal

Pemenang 3 @adi.nugroh0

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *